kegiatan ramadhan bukber bersama di kampus tahun 2015

shares |

Kegiatan bukber di kampus untuk mahasiswa baru di adakan setahun sekali  tujuan nya untuk memperkenalkan mahasiswa baru sekaligus untuk mepererat tali silaturahmi antar mahasiswa dan mahasiswi dan mengadakan lomba masak waktu itu untuk mahasiswa.
 
Pertama , menjalankan perintah silaturrahim sesuai yang tercantum di dalam Alqur’an Surat An-Nisa, ayat 1, yang artinya: “Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhan-mu yang telah menciptakan kamu dari diri yang satu, dan daripadanya Allah menciptakan isterinya; dan daripada keduanya Allah memperkembang biakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. Dan bertakwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturrahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu”

 Kedua, mendekatkan dan mengakrabkan hubungan antara satu dengan yang lain, seperti buka puasa bersama yang dilakukan Ketua Dewan Pembina Golkar Ir. H. Aburizal Bakrie beberapa waktu lalu, hadir Presiden Jokowi, mantan Presiden SBY, mantan Presiden BJ. Habibe, para pemimpin tinggi negara, para menteri, dan lain-lain. 
Ketiga, mencairkan hubungan yang tegang antara satu dengan yang lain. Karena perbedaan kepentingan terjadi perbedaan pendapat dan bahkan perselisihan. Melalui medium “bukber” bisa bertemu, hubungan menjadi cair dan baik kembali.

 Keempat, membuka komunikasi dengan pihak lain, karena di dalam buka puasa bersama, tidak ada sekat atau pembatas. Semuanya bisa saling bersapa, duduk bersama sambil berbincang dan bukber. 

Kelima, membangun hubungan baru dengan pihak lain yang mungkin hanya dengar, baca dan nonton di TV. Melalui bukber, bisa bertemu dan saling mengenal.

 Keenam, memelihara hubungan silaturrahim antara satu dengan yang lain, karena selama sebelas bulan diluar bulan Ramadhan, tidak pernah bersilaturrahim karena kesibukan masing-masing.



Penulis : Fitri Yanih AP202

Related Posts

0 komentar:

Posting Komentar